Penulisan Skenario: Menciptakan Karakter (bagian 2)

Pada ulasan sebelumnya kita sudah belajar tentang betapa kompleksnya perumusan karakter dari seorang tokoh. (Kalau dibilang rumit, memang rumit. Siapa bilang jadi penulis skenario itu gampang?).

Sekedar mengingatkan, ada 3 fase karakter: Sejak lahir, ketika menjalani hidupnya, dan saat film dimulai. Semua fase  ini tentu menghasilkan banyak detail, data dan deskripsi yang sudah ada di kepala kita sebagai penulis. Pertanyaannya, semua ini tujuannya untuk apa? Apa hubungannya dengan si tokoh nanti ketika memainkan lakon/perannya dalam film?

Aspek Karakter

Hubungannya adalah untuk menjembatani premis dengan plot (alur cerita). Jembatan yang dimaksud adalah pemetaan atas empat aspek karakter, yakni kekuatan (strength), kelemahan (weakness), keinginan (wants) dan kebutuhan (needs).

Darimana kita mengetahui keempat aspek ini? Tentu saja dari ketiga fase karakter, terutama di fase ketiga (yaitu karakter saat film dimulai). Caranya: dengan memfokuskan setiap keterangan yang kita dapat dari fase-fase karakter menjadi rumusan yang menggambarkan kepribadian si karakter.

Kata kunci ‘memfokuskan’ disini penting sebab tidak semua keterangan pada fase karakter langsung menentukan aspeknya. Misalnya: Karakter atau tokoh utama pada cerita film yang kita rancang adalah seorang bernama Agnes dengan atribut 1) wanita, 2) berusia 17 tahun, 3) pernah jatuh cinta dengan teman sekelasnya, dan 4) berambut panjang. Keempat atribut ini adalah fase karakter pada saat lahir dan saat menjalani kehidupannya. Atribut 1) sampai 3) barangkali turut menggambarkan kepribadiannya, tetapi tidak dengan atribut 4) yakni “rambut panjang” . Karena itulah kita perlu memfokuskan mana keterangan fase karakter yang akan kita buat sangat mempengaruhi kepribadian si karakter, dan mana yang tidak.

Kita akan coba melakukan analisa pada film Cek Toko Sebelah dengan dua tokoh utamanya adalah Ko Afuk (pemilik toko) dan Erwin (putra kedua Ko Afuk).

 

Strength (Kekuatan)

Kekuatan adalah kualitas baik dari karakter yang disukai penonton. Ini kepribadian karakter yang biasanya dominan lebih cepat nempel di ingatan penonton.

Strength Koh Afuk adalah pemilik toko yang baik hati. Dia perhatian terhadap pegawainya. Dia juga ramah dengan pelanggannya, bahkan sampai sering memberi utangan. Selain itu, dia juga tidak pelit membantu karyawannya yang kesulitan keuangan.

Sementara itu, strength Erwin adalah pintar, karirnya sukses, pekerja keras dan sangat menguasai teknologi.

Dari sini, kita tahu bahwa kualitas baik atau strength ini bisa banyak, bisa juga hanya satu. Kerap kualitas itu sederhana. Yang penting, penonton bisa merasakan dan mengingat kualitas baik apa yang membuat seorang karakter unggul.

 

Weakness (Kelemahan)

Weakness (kelemahan) adalah kebalikan dari strength tadi. Inilah kualitas yang membuat seorang karakter dinilai tidak unggul atau jadi tidak disukai oleh penonton.

Pada Cek Toko Sebelah, kelemahan Ko Afuk adalah pilih kasih terhadap anak-anaknya. Karena ia melihat anaknya si Erwin lebih pintar dan rajin belajar, ia lebih memilih Erwin dibandingkan anak sulungnya Johan yang tidak teratur hidupnya, begajulan, belum jelas karirnya, dan jangan lupa juga pengaruh ketidaksukaan Ko Afuk pada wanita pilihan Johan.

Sama seperti strength, kualitas tidak baik atau yang tidak disukai ini bisa ini bisa banyak, bisa juga hanya satu. Kerap kualitas itu juga ditampilkan sekilas saja. Yang penting, penonton bisa merasakan dan mengingat kelemahan karakter itu.

Sampai disini, mungkin kita belum secara jelas melihat bagaimana aspek karakter menentukan plot. Akan semakin jelas ketika kita membahas dua aspek lagi, yaitu keinginan dan kebutuhan karakter.

 

Wants (keinginan)

Wants adalah aspek karakter yang membantu penulis dan penonton untuk merumuskan plot atau alur cerita film, terutama dalam hal menajamkan konflik (dari sisi penulis) atau menangkap konflik (dari sisi penonton).

Dalam Cek Toko Sebelah, konflik terjadi karena keinginan Ko Afuk berbeda dengan keinginan Erwin. Ko Afuk ingin mewariskan tokonya kepada Erwin karena melihat sifat Erwin yang baik, percaya diri, pintar dan kuliah di luar negeri. Tetapi Erwin ingin mempertahankan pekerjaannya sebagai direktur di sebuah perusahaan MNC (multinational company) yang bergaji besar, banyak remunisi dan fasilitas lainnya. Erwin masih ingin mengejar karirnya ke jenjang yang lebih tinggi. Seperti yang bisa kita tebak, konflik terjadi. Konflik timbul karena keinginan kedua tokoh utama ini tidak bersambung.

Pada tahap ini, sebagai penulis skenario juga kita harus memfokuskan lagi. Sebab setiap tokoh/karakter bisa saja memiliki beberapa keinginan. Tetapi yang kita fokuskan adalah keinginan-keinginan mana dari tokoh-tokoh utama yang menggerakkan jalannya cerita.  (Pada saat proses penulisan skenario sedang berjalan, kerap penulis lupa dengan prinsip ‘memfokuskan’ ini karena lupa mencatatnya dan menuangkannya ke dalam kerangka cerita/sinopsis/outline).

 

Needs (Kebutuhan)

Kebutuhan ini sifatnya lebih filosofis. Ini bagian paling rumit. Perumusan terhadap needs inilah yang biasanya akan membedakan mana screenwriter/penulis naskah yang sudah berpengalaman dan mana yang baru pemula.

Kebutuhan yang dimaksud disini adalah kebutuhan yang sangat mendalam pada diri seorang karakter, terutama karakter/tokoh utama.

Dari skala hierarki kebutuhan (hierarchy of needs) yang ditulis oleh filsuf Abraham Maslow, ada 5 perangkat kebutuhan dasar manusia, yakni sebagai berikut.

  1.  Phsycological need (kebutuhan psikis)
  2.  Safety needs (kebutuhan akan rasa aman)
  3. Love needs (kebutuhan akan cinta)
  4. Esteem needs  (kebutuhan akan pengakuan/penghargaan)
  5. Self-actualization needs (kebutuhan akan pengaktualisasian diri)

Mengapa aspek kebutuhan ini lebih sulit dirumuskan karena memang tidak terlihat jika hanya sekilas oleh penonton. Jika alur cerita film kita ibaratkan sebagai pohon, maka wants-nya adalah daun dan cabang (penonton secara umum bisa melihat). Sementara needs-nya adalah akar pohon (yang tidak bisa dilihat oleh penonton, kecuali penonton menggali lebih lanjut atau menganalisis film tersebut secara serius setelah menontonnya). Analogi atau perumpaan ini sangat tepat sebab tanpa akar, jangankan berakar dan bercabang, sebatang pohon tidak bisa hidup. Tanpa need yang dirumuskan dengan jelas oleh penulis naskah, jangankan menjadi menarik, film tidak akan memiliki alur cerita yang jelas (sehingga membingungkan penonton).

Masih menggunakan contoh Cek Toko Sebelah, Ernest Prakasa, sang sutradara dan penulis cerita menyampaikan bahwa needs Ko Afuk (tokoh utama) adalah ingin memiliki sebuah legacy. Ia ingin mewariskan sesuatu yang berarti dan bisa dikenang terus oleh anaknya dan cucu-cucunya kelak.

Film Cek Toko Sebelah menjadi menarik karena ternyata di akhir cerita, keinginan Ko Afuk ingin mewariskan toko kepada Erwin tidak terjadi. Bahkan, tokonya tidak ada lagi. Sudah berganti menjadi studio foto, yang dikelola oleh John dan pacarnya. Kendati keinginan Ko Afuk tidak terjadi, tetapi jalan cerita film masih masuk akal dan konsisten. Mengapa? Karena masih sesuai dengan needs Ko Afuk, yakni ingin mewariskan apa yang ia miliki kepada anak-anak dan cucu-cucunya kelak. Wants tidak tercapai tetapi needs Ko Afuk tetap tercapai. Maka, kita bisa simpulkan bahwa Cek Toko Sebelah akhirnya berakhir bahagia (happy ending).

Penonton akhirnya sampai ke pada akhir cerita. Kemungkinan besar, itu pula yang paling diingat penonton dibandingkan semua atribut pada fase karakter (ada 3 fase) dan aspek karakter (ada 4 aspek). Akan tetapi, bagi penulis, adalah tugasnya untuk memetakan dan mematangkan fase karakter dan aspek karakter, karena hanya dengan cara itulah ia bisa menyajikan cerita dari awal sampai akhir kepada penonton.


Sebagai penulis, kita harus menempatkan diri berbeda dengan perspektif yang dimiliki penonton. Penonton menangkap atribut sebuah karakter, penulis yang merumuskan dan menyediakannya. Penonton mengetahui kekuatan, kelemahan, keinginan dan kebutuhan si tokoh utama; penulislah yang bertugas merumuskan dan menyediakan konsepnya secara utuh, jelas dan playable (dapat dilakonkan, dapat dimainkan).

Unsur terakhir dari konsep naskah skenario ini sangat penting. Inilah yang membedakan karya tulisan berupa naskah skenario film sangat berbeda dengan sebuah novel/cerpen atau kisah fiksi lainnya. Pergantian dialog sangat teratur pada novel/cerpen, sementara pada skenario film sering terjadi interseksi (saling memotong) pembicaraan, sebab begitulah biasanya sebuah percakapan yang alami dan natural terjadi. Pada ajang apresiasi kepada penulis skenario pun ada dua kriteria, yakni naskah skenario terbaik dan naskah skenario hasil adaptasi terbaik (sudah Saya ulas pula di blog ini).