Hidup Miskin Jangan Salahin Tuhan

Jika kamu adalah orang Hokkian, mestinya kamu tau lagu Ai Piah Cia Eh Yia, lagu Hokkian yang cukup populer di dunia. Karena sudah populer, maka meski kamu bukan seorang Hokkian, bagus juga kalau kamu tau lagunya.

Selain memiliki irama yang bagus, lagu ini juga memiliki arti yang luar biasa. Konon ini salah satu kunci keberhasilan para kaum Cina Hokkian perantau dimanapun berada. Di Pematangsiantar, di Medan, Pekanbaru, Jambi, Palembang, Bengkulu, Medan, Surabaya, Bali, Banjarmasin, Kutai, Makassar, Kendari, Manado, dan Ambon. Kalau di Jakarta sendiri biasa banyak ditemui di daerah Muara Karang, Pantai Indah Kapuk, Kelapa Gading dan sekitarnya. Singkatnya, di banyak tempat di Indonesia.

Eh, bentarbentar. Kok bisa lagu bikin sukses?

Kayaknya sih nggak sesederhana itu maksudnya ya. Maksudnya tuh, pesan dalam lagunya membangkitkan semangat orang untuk bekerja tanpa lelah untuk memperbaiki keadaan. Silahkan kamu terjemahkan sendiri “bekerja tanpa lelah” itu maksudnya bagaimana.

Kamu bisa pakai filosofi “Kerja, kerja, kerja” ala Pak Jokowi.

Atau “Work Smarter, Play Harder” ala generasi buruh korporat digital yang  bersemangat entrepreurial.

Atau “Work Hard, Invest Harder” ala yelyel penanam saham pemula.

Atau nggak perlu pakai filosofi-filofian segala.

Pokoknya kerja saja. Udah.

Jadi, kalaupun kamu bukan seorang Chinese Hokkien, jika kamu mau sukses juga seperti mereka, kamu juga boleh mempelajari dan menyanyikan lagu ini. (Memangnya selama ini lagu ini dilarang ya? Ya nggak juga sih.)

Xixixixixi …

(Gitu katanya kalau ketawa orang kaya).

Intinya, lagu ini menjadi alarm untuk terus memperbaiki diri sendiri terlebih dahulu jika ingin meningkatkan taraf penghidupan dan kesejahteraan. Tidak melulu menyalahkan orang lain, entah itu Jokowi, pemerintah, bos atau Omnibus Law yang baru disahkan pada 5 Oktober yang lalu.

Miliki Budaya Kerja terlebih dahulu. Jika sudah bisa terpenuhi sandang, pangan, papan dan pulsa seluler, lalu mau coba buka usaha ya silahkan. Jika usahamu berhasil, pahalamu bertambah, pundi-pundi rezekimu berlipat. Nanti kalau kamu sudah jadi bos, senyum karyawanmu setiap kali gajian adalah kebahagiaan tersendiri buatmu sebagai pengusaha (itu kata teman Saya sih)

Ya sudah. Supaya tidak semakin melantur kemana-mana, inilah dia lirik lagu pembawa kesuksesan itu.

Haaiyaa


爱拼才会赢
Ai pia cia e ya
Bekerja keras baru dapat berhasil

一时失志 不免怨叹
Chi shisi ci e mian huan dan
Sekali gagal jangan mengeluh, dan menyalahkan hal-hal di sekitar kita

一时落 魄不免胆寒
Chi si lo bie e mian dan han
Sekali terpuruk jangan bersedih dan cemas

那通失去希望 每日醉茫茫
Na tang sit gi hii bang, mui lit zui bang bang
Mana boleh kehilangan semangat, Tiap hari mabuk-mabukan

无魂有体亲像稻草人
Mbo hun wu dei qing qiu tiu jao lang
Seperti orang-orangan pohon padi di sawah, punya badan tak punya nyawa,

人生可比是海上的波浪
Yin shing ko pi si hai siong e po long
Kehidupan manusia ibarat ombak di lautan,

有时起有时落
Wu si gii wu si luo
Kadang naik, kadang turun,

好运歹命
Ho un pai un
(Tak perduli) Nasib baik, (ataupun) nasib buruk,

总吗要照起工来行
Cong ma ciao gi kang lai kia
(pekerjaan) selalu harus dilaksanakan dengan teratur.

三分天注定 七分靠打拼
Sa hun ti cut tia, Thjit hun ko ba pia
Tiga puluh persen adalah nasib, tujuh puluh persen adalah hasil bekerja keras (juga sebaiknya bekerja cerdas)

爱拼才会赢
Ai pia cia e ya
Bekerja keras (dan bekerja cerdas) baru dapat berhasil.


Oh iya. Ini ada video versi kontemporer dengan tambahan lirik dan motif lagu. Saya lebih suka versi yang ini.

Pertama, musikalitasnya lebih modern, lebih cocok dengan kaum muda seperti Saya.

Kedua, penyanyinya cantik. Jadi ya juga cocok dengan kaum muda seperti Saya. Hahaha …

Facebook Comments

Published by

Donald

A great Big Bang and then it all starts, we have no idea where will it end to ...

Komentar